Abstract
Efikasi diri telah terbukti menjadi penentu penting perilaku aktivitas fisik remaja. Namun, masih ada kesenjangan pengetahuan terkait tentang bagaimana teknik intervensi yang dapat meningkatkan efikasi diri perilaku aktivitas fisik pada remaja. Tinjauan sistematis ini bertujuan untuk menggambarkan teknik intervensi aktivitas fisik remaja yang bertujuan meningkatkan efikasi diri. Pengumpulan data menggunakan beberapa database elektronik yaitu ScienceDirect, Elsevier, Proquest, Jstor, Wiley Online Library dengan menggunakan bantuan remote Lib UI dan google scholar. Kata kunci yang digunakan dalam pencarian literatur berkaitan dengan self efficacy, physical activity, adolescent, innovation dan promotion physical activity. Hasil menunjukkan bahwa teknik yang paling banyak digunakan adalah membangun pengalaman penguasaan dengan meminta peserta melakukan aktivitas fisik pada saat intervensi dan di luar sesi intervensi, pemberian umpan balik fisiologis, penetapan tujuan, pemantauan diri serta melihat pemberi intervensi dan orang lain mempraktikkan intervensi. Hasil penelitian diharapkan bisa menjadi referensi bagi para peneliti dan pengembang intervensi dalam meningkatkan efikasi diri perilaku aktivitas fisik remaja sehingga memiliki implikasi positif bagi pengembangan upaya promotif aktivitas fisik remaja. Penelitian lebih lanjut diharapkan mampu menganalisis teknik intervensi yang paling efektif untuk meningkatkan efikasi diri perilaku aktivitas fisik remaja
Kata kunci: aktivitas fisik; remaja; teknik intervensi; efikasi diri
Kata kunci: aktivitas fisik; remaja; teknik intervensi; efikasi diri
Original language | English |
---|---|
Journal | Jurnal Penelitian Kesehatan Suara Forikes |
Publication status | Published - 2019 |