POTENSI CURCUMIN DAN 4 HERBAL EMPON-EMPON DALAM MEMODULASI KEKEBALAN SEL T TERHADAP COVID-19

Research output: Contribution to journalArticlepeer-review

Abstract

Kekebalan terhadap infeksi Severe Acute Respiratory Syndrome-CoronaVirus-2 (SARS-CoV-2) yang lebih lama
diduga terjadi melalui memori respon seluler oleh aktivitas sel limfosit T spesifik. Namun demikian pada sebagian
besar pasien Coronavirus disease-19 (Covid-19) mengalami penurunan jumlah limfosit T atau limfopenia. Agen yang
membantu mempertahankan jumlah sel T seperti Curcumin nampaknya cukup berperan penting selama pandemi
Covid-19. Curcumin diketahui memberikan keseimbangan antara efektivitas sel T dengan autoagresivitas sel T,
termasuk juga mengembalikan fungsi sel T memori seperti yang teramati pada mencit yang diinduksi tumor.
Campuran ekstrak 4 herbal empon-empon yang biasa digunakan sebagai jamu yaitu temulawak, jahe, sereh, dan
kunyit diduga memberikan efek yang sama dengan Curcumin. Hal tersebut diketahui dari penelusuran basis data
protein-senyawa-tanaman yang menunjukkan tidak banyak senyawa selain Curcumin yang dapat memodulasi sel T.
Perlu dilakukan kajian bagaimana peran Curcumin dan campuran 4 herbal empon-empon dalam memodulasi sel T
pada kasus infeksi oleh antigen Sars-Cov-2.
Original languageIndonesian
Pages (from-to)72-81
JournalHerb-Medicine Journal: Terbitan Berkala Ilmiah Herbal, Kedokteran dan Kesehatan
Volume4
Issue number3
DOIs
Publication statusPublished - 16 Aug 2021

Keywords

  • Covid-19
  • SARS-CoV-2
  • sel T
  • kurkumin
  • empon-empon

Cite this