Konseling Gizi kepada Pengasuh dalam Manajemen Pemenuhan Kebutuhan Nutrisi Anak dengan HIV/AIDS

Research output: Contribution to journalArticlepeer-review

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melihat gambaran tatalaksana konseling gizi kepada pengasuh tentang manajemen pemenuhan kebutuhan nutrisi anak dengan HIV/AIDS berdasarkan hasil penelusuran beberapa literatur. Desain yang digunakan dalam tulisan ilmiah ini adalah integrated literature review. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat beberapa aspek yang mempengaruhi kemampuan dalam pemenuhan kebutuhan gizi anak dengan HIV/AIDS. Konseling nutrisi yang dilakukan menggambarkan aspek ketahanan pangan masih menjadi hal utama yang mempengaruhi kemampuan pengasuh dalam membantu pemenuhan kebutuhan nutrisi harian anak dengan HIV/AIDS. Hal lain yang memberi pengaruh dalam praktik pemenuhan nutrisi oleh pengasuh adalah tingkat pengetahuan, sosial budaya serta peran dari tenaga kesehatan sebagai pemberi edukasi terkait nutrisi.
Original languageIndonesian
Pages (from-to)266-275
JournalJournal of Telenursing (Joting)
Volume3
Issue number1
DOIs
Publication statusPublished - 3 Jun 2021

Cite this