Abstract
Narasi merupakan tulisan yang berisi cerita yang disusun secara kronologis. Tulisan tersebut dapat didasarkan pada hasil pengamatan ataupun pengalaman. Wacana narasi dapat dicirikan dengan adanya alur, peristiwa, dan tokoh. Penulisan alur, peristiwa, dan tokoh yang jelas dapat memudahkan pembaca mengetahui informasi dari sebuah wacana narasi. Akan tetapi, dalam tulisan yang dibuat oleh anak-anak, khususnya anak kelas 4 sekolah dasar, hal tersebut bisa saja sudah terlihat, bisa juga tidak. Namun, sebagai langkah awal pembaca dapat melihat pada penggunaan kata-kata dalam wacana tersebut. Dalam kajian wacana, ada yang disebut kohesi leksikal, dengan melihat alat kohesi tersebut dapat diketahui fokus atau tema dari sebuah wacana. Oleh karena itu, peneliti tertarik untuk mengangkat permasalahan mengenai kohesi leksikal yang digunakan oleh anak kelas 4 sekolah dasar. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menjelaskan kohesi leksikal dalam wacana narasi anak kelas 4 sekolah dasar. Dalam penelitian ini digunakan metode kualitatif. Data yang digunakan berupa 21 wacana narasi yang dibuat oleh anak kelas 4 SDN Pondok Cina 1. Dari 21 wacana tersebut didapatkan kohesi leksikal yang digunakan berupa repetisi, sinonimi, antonimi, hiponimi, dan kolokasi.
Kata kunci: wacana narasi, kohesi leksikal, anak kelas 4
Kata kunci: wacana narasi, kohesi leksikal, anak kelas 4
Original language | Indonesian |
---|---|
Pages | 84-95 |
Number of pages | 12 |
Publication status | Published - Oct 2019 |