FAKTOR SITUASIONAL DALAM PELATIHAN TEKNOLOGI KONTRASEPSI TERKINI /CTU (CONTRACEPTIVE TECHNIQUE UPDATE) BAGI BIDAN

Research output: Contribution to journalArticlepeer-review

Abstract

Pengguna KB IUD terus menurun dari SDKI tahun 2012 sebanyak 4,9%, pada data SDKI 2017 sebanyak 3,9%.Hal ini menjadi salah satu faktor untuk peningkatan kualitas tenaga kesehatan dalam pelatihan pelayanan keluarga berencana. Peningkatan kualitas pelayanan kebidanan dilakukan dengan berbagai macam pelatihan.Salah satunya adalah program CTU (ContraceptiveUpdate) untuk tenaga bidan. Pelatihan yang efektif dipengaruhi oleh berbagai faktor situasional. Faktor faktor situasional harus diketahui untuk menggapai tujuan pelatihan. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis faktor-faktor yang memengaruhi dalam efektitas pelatihanIUD untuk bidan. Metode penelitian deskriptif dengan instrument kuesionermeliputi faktor peserta,pelatih,sarana dan prasarana serta materi pelatihan.Desain penelitian yang digunakan deskriptif dengan analisis hasil menggunakan rasch model. Faktor situasional dalam suatu pelatihan memengaruhi efektifitas pelatihan. Faktor-faktor tersebut adalah faktor peserta, faktorpelatih, faktor saran dan prasarana, serta faktormateripelatihan. Saran ke depannya untuk pelatihan agar lebih memperhatikan faktor-faktor tersebut demi tercapainya suatu kegiatan pelatihan yang efektif.
Original languageIndonesian
JournalJurnal Riset Kesehatan Poltekkes Depkes Bandung
Volume13
Issue number2
DOIs
Publication statusPublished - 1 Oct 2021

Cite this