Digital Leadership dan Digital Transformation: Peran Moderasi Affective Commitment to Change dan Digital Literacy Karyawan

Translated title of the contribution: Digital Leadership and Digital Transformation: The Moderating Role of Employee Affective Commitment to Change and Digital Literacy

Rahmania Puspita Ningrum, Alice Salendu

Research output: Contribution to journalArticlepeer-review

Abstract

Pada era industri 4.0, berbagai industri telah melakukan perubahan sebagai langkah adaptasi terhadap lingkungan dan tantangan baru melalui transformasi digital. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peran individu, yaitu affective commitment to change dan digital literacy dalam memoderasi hubungan antara digital leadership dan digital transformation. Penelitian ini menggunakan survei online dengan teknik convenience sampling untuk mendapatkan partisipan. Jumlah partisipan sebanyak 335 orang karyawan tetap dengan masa kerja minimal tahun dan berada pada level jabatan staf hingga middle manager pada BUMN sektor industri manufaktur yang telah mengadopsi teknologi digital. Analisis data
melalui analisis regresi moderasi Hayes Macro PROCESS model 2. Hasil penelitian menunjukkan bahwa affective commitment to change dan digital literacy secara simultan memberikan efek moderasi positif pada hubungan antara digital leadership dan digital transformation. Kontribusi terbesar berasal dari affective commitment to change, sementara digital literacy tidak menunjukkan peran sebagai moderator.
Penelitian ini dapat menjadi pedoman organisasi untuk lebih fokus terhadap upaya peningkatan affective commitment to change pada karyawan dan pengembangan digital leadership pada para pemimpin dalam upaya mewujudkan keberhasilan digital transformation.
Translated title of the contributionDigital Leadership and Digital Transformation: The Moderating Role of Employee Affective Commitment to Change and Digital Literacy
Original languageIndonesian
Pages (from-to)867-877
JournalJurnal Penelitian Pendidikan, Psikologi dan Kesehatan (J-P3K)
Volume5
Issue number3
Publication statusPublished - 10 Dec 2024

Keywords

  • Industri 4.0
  • Kepemimpinan Digital
  • Komitmen Untuk Berubah
  • Komitmen Afektif Untuk Berubah
  • Literasi Digital
  • Transformasi Digital

Fingerprint

Dive into the research topics of 'Digital Leadership and Digital Transformation: The Moderating Role of Employee Affective Commitment to Change and Digital Literacy'. Together they form a unique fingerprint.

Cite this