Analisis Reformasi Pendidikan dalam Mewujudkan Pemerataan Kualitas Pendidikan di Indonesia

Research output: Contribution to journalArticlepeer-review

Abstract

Tujuan dari penulisan ini untuk mengetahui titik terang dari pelaksanaan sistem zonasi yang baru
berlaku di pendidikan Indonesia dengan melihat berbagai perbandingan negara lain yang telah lebih
dahulu menerapkan. Beberapa penulis lain masih terdapat pro dan kontra dengan sistem zonasi mulai
dari pelaksanaan, manfaat, bahkan hal lain yang berpengaruh dengan kualitas pendidikan di Indonesia
yaitu kebutuhan tenaga pengajar. Supaya menemukan pendekatan masalah, penulis menggunakan
acuan teori dari Viennet dan Pont. Pengumpulan data dikumpulkan dari berbagai buku kebijakan
pendidikan, jurnal berkaitan sistem zonasi, publikasi dari Kementerian Pendidikan dan Badan Pusat
Statistik kemudian ditarik kesimpulan sebagai hasil jurnal yang dianalisis secara kualitatif. Negara maju
telah menerapkan sistem zonasi bagi sekolah untuk mengatasi ruang kelas yang kondusif, tetapi
terdapat permasalahan baru yang dihadapi negara maju saat ini dengan keadaan zonasi. Implikasi dari
sistem zonasi negara maju dapat dijadikan bahan evaluasi pemerintah Indonesia agar tidak terjadi hal
yang sama. Tulisan ini menyimpulkan bahwa pemerataan sarana dan prasana serta kualitas guru dan
kebutuhan jumlah guru merupakan kunci penting dalam mengimplementasikan sistem zonasi agar
berjalan dengan yang diharapkan.
Original languageEnglish
JournalJurnal Administrasi Publik (Public Administration Journal)
Publication statusPublished - 2019

Fingerprint

Dive into the research topics of 'Analisis Reformasi Pendidikan dalam Mewujudkan Pemerataan Kualitas Pendidikan di Indonesia'. Together they form a unique fingerprint.

Cite this